Berita Prodi PGSD

WISUDA AKADEMIK KE-79 DAN DIES NATALIS KE-49 UNIVERSITAS BUNG HATTA

Rektor Universitas Bung Hatta secara resmi melantik 820 orang wisudawan yang terdiri atas 48 magister, 714 sarjana, dan 58 ahli madya pada wisuda periode ke-79 di Bung Hatta Convention Hall Kampus Proklamator I Ulak Karang Padang, Sabtu (20/5/23).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Gubernur Provinsi Sumatera Barat, H. Mahyeldi Ansharullah, S.P., yang diwakili oleh Drs. Jasman, M.M. (Staf Ahli Gubernur Bidang Hukum Politik dan Pemerintahan Provinsi Sumbar), Kepala LLDIKTI Wilayah X Afdalisma, S.H., M. Pd., yang diwakili oleh Febrina Fitri (Analis SDM Aparatur Ahli Madya), Ketua Badan Pembina Yayasan Pendidikan Bung Hatta beserta jajarannya, Ketua Badan Pengurus Yayasan Pendidikan Bung Hatta beserta jajaran, Ketua Badan Pengawas Yayasan Pendidikan Bung Hatta, Wakil Rektor I, II, dan III, senat universitas, mitra kerja, tamu undangan, dekan, Ka. Prodi, dosen, tendik, dan pimpinan lembaga kemahasiswaan.

Pada Wisuda Akademik ke-79 ini, wisudawan terbaik sarjana tingkat universitas adalah Silfina Rahmayuni dari Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) dengan IPK 3,98 predikat lulus "Dengan Pujian". Harapannya, para lulusan ini dapat mengembangkan kompetensi yang telah diperoleh selama menempuh pendidikan di Universitas Bung Hatta.

Universitas Bung Hatta saat ini telah memasuki usia 42 tahun yang jatuh pada tanggal 20 April 2023. Pada awal tahun ini versi Webometrics peringkat universitas dunia periode Januari 2023, Universitas Bung Hatta berada pada posisi 150 nasional dari 6887 perguruan tinggi di Indonesia. Sementara itu, dari seluruh PTS dan PTN di wilayah LLDIKTI X, Universitas Bung Hatta menduduki peringkat ke-3 setelah Unand dan UNP. Universitas Bung Hatta masih menduduki peringkat teratas dari seluruh PTS di Sumatra Barat.

Di hari berikutnya, segenap civitas akademika Universitas Bung Hatta mengikuti Dies Natalis ke-42 di Kampus Proklamator I Ulak Karang Padang, Senin (22/5/23). Acara ini dihadiri oleh putri sulung Dr. Mohammad Hatta, Prof. Dr. Meutia Farida Hatta. Acara ini juga dihadiri oleh Prof. Ganefri, Ph.D Ketua Badan Pembina Yayasan Pendidikan Bung Hatta beserta jajarannya; Dr. Boy Yendra Tamin, M.H., Ketua Badan Pengurus Yayasan Pendidikan Bung Hatta beserta jajarannya; Prof. Dr. Nizwardi Djalinus, M. Ed., Ketua Badan Pengawas Yayasan Pendidikan Bung Hatta beserta jajarannya; Prof. Dr. Tafdil Husni, MBA., Rektor Universitas Bung Hatta beserta jajarannya; Prof. Dr. Hafrijal Syandri, M.S., Ketua Senat Universitas Bung Hatta beserta jajarannya, Wakil Rektor I, II, dan III, para dekan, ketua program studi, dosen, dan tenaga kependidikan di lingkungan Universitas Bung Hatta.

Terkait dengan Dies Natalis ke-42, Yayasan Pendidikan Bung Hatta Universitas Bung Hatta terus berbenah dan berkomitmen akan terus mengembangkan kualitas pendidikan, teknologi informasi, SDM, dan citra lembaga secara nasional maupun internasional sehingga Universitas Bung Hatta dinamis menjadi perguruan tinggi yang unggul dan terkemuka menuju universitas berkelas dunia.

 

 

(H-6, Rieke A, Ade SM, Risa Y)

Dr. Yetty Morelent, M. Hum. (Dekan FKIP)

Dra. Zulfa Amrina, M. Pd. (Wakil Dekan FKIP)

Dr. Gusnetti, M. Pd (Ka. Prodi Pindo)

Dra. Pebriyenni, M. Si (Ka. Prodi PPKn)

Fitrina Harmaini, S.S., M.A. (Ka. Prodi PING)

Puspa Amelia, S.Si., M. Si. (Ka. Prodi PMAT)

Dr. Enjoni, M.P. (Ka. Prodi PGSD)

Rona Taula Sari, S.Si., M. Pd. (Ka. Prodi PBIO)

Dr. Karmila Suryani, M. Kom. (Ka. Prodi PTIK)

Ali Mardius, S. Pd., M. Pd. (Ka. Prodi PJKR)

Dr. Syofiani, M. Pd. (Ka. Prodi Magister Pindo)

Copyright © 2020 Pustikom Universitas Bung hatta